7 Sayuran yang Ampuh Usir Perut Buncit, Enak dan Bikin Langsing
Daftar Isi
- Sayuran pembakar lemak perut
- 1. Asparagus
- 2. Bayam
- 3. Kembang kol
- 4. Wortel
- 5. Selada
- 6. Paprika oranye dan kuning
- 7. Kale
Dietseimbang yang penuh dengan sayuran membantu menurunkan berat badan. Simak rekomendasi sayuran pembakar lemak perutyang sehat dan ampuh.
Sudah makan sayur hari ini? Konsumsi serat baik dari sayur maupun buah bisa membantu perut tetap kenyang dan tidak makan berlebihan.
Akan tetapi, apa ada sayuran yang memang ampuh bakar lemak terutama lemak perut? Ternyata ada.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Mengutip dari Health, 134 gram (g) asparagus yang dimasak mengandung 3,6 g serat dengan hanya 40 kalori.
Sayuran ini bisa dikonsumsi mentah atau masak. Rasanya lezat jika dikukus atau dipanggang menemani mashed potato.
Pilihan Redaksi
|
2. Bayam
Bayam merupakan sayuran rendah kalori, menghidrasi, dan bergizi. Sekitar 90 g bayam mengandung 2 g serat, 2,5 g protein, dan hanya 20 kalori.
Dengan takaran yang sama, Anda juga mendapatkan 300 persen kebutuhan harian vitamin K, 28 persen vitamin C, dan 47 persen vitamin A.
3. Kembang kol
Kembang kol populer disajikan sebagai campuran sup. Sayuran ini pun dijadikan bahan pengganti nasi berkat teksturnya yang serupa tapi lebih rendah kalori.
Dalam 100 g kembang kol mengandung sekitar 2 g protein, 2,9 serat, dan 61 persen kebutuhan vitamin C. Dengan porsi ini, Anda hanya mengonsumsi sekitar 29 kalori.
Kembang kol juga kaya akan sterol yang menurunkan kadar kolesterol jahat dan meningkatkan fungsi endotel yang penting buat jantung.
4. Wortel
![]() |
Penelitian dalam Journal of the Academy of Nutrition and Dieteticsmemasukkan wortel pada kesimpulan riset mereka tentang sayuran yang bermanfaat untuk lemak perut.
"Sayuran ini unik dalam kemampuannya membantu mengurangi lemak perut karena meningkatkan metabolisme tubuh," kata dietisien Trista Best, mengutip dari Eat This Not That.
Wortel juga kaya akan senyawa lutein yang menurut riset punya kemampuan antioksidan dan berpotensi membantu menurunkan jaringan lemak perut.
5. Selada
Jangan bosan lalap selada kalau ingin memiliki perut ideal. Seperti wortel, selada mengandung lutein.
Studi pada pria Jepang dengan obesitas menemukan bahwa memperbanyak sayuran kaya karotenoid, termasuk sayuran kaya lutein, dapat mengurangi lemak visceral atau sejenis lemak perut.
Lihat Juga :![]() |
6. Paprika oranye dan kuning
Suka paprika? Coba perbanyak jenis paprika oranye dan kuning. Sayuran berwarna cerah ini baik untuk membakar lemak perut sebab tinggi lutein.
Studi yang diterbitkan di British Journal of Nutritionmenemukan, konsumsi suplemen lutein mampu menurunkan ukuran lingkar pinggang, lemak visceral, berat badan, lemak tubuh, dan kadar kolesterol jahat (LDL).
7. Kale
Selain bayam, sayuran berdaun hijau lain seperti kale bisa membantu membakar lemak perut.
Dalam sekali santap, kale mampu memberikan asupan vitamin A, K, C, dan B6 serta mineral seperti mangan, tembaga, dan kalium.
Dalam 100 g kale mengandung 43 kalori. Jumlah yang aman dan tidak 'berbahaya' terhadap berat badan.
(责任编辑:焦点)
- Ramah Lingkungan, PSI Dorong Penambahan Jalur Sepeda di Jakarta
- Jokowi Panggil Menterinya Bahas Opini WTP dari BPK
- Potensi Cuaca Ekstrem Saat Nataru, Ini 9 Tips Liburan Tetap Aman
- FOTO: Festival Unik Perang Tepung dan Telur Els Enfarinats di Spanyol
- Sedang Malas Bercinta? Ini 6 Cara Tetap Intim dengan Si Dia
- Megawati Bantah Jual Pulau Saat Jadi Presiden: Saya Hanya Betulkan Ekonomi
- 5 Makanan Super Terbaik untuk Memulai Diet di Awal Tahun
- Terbongkar! Penyelundupan 71 Bungkus Sabu dari Aceh ke Jakarta Digagalkan di Jambi
- Anies Baswedan Ngaku Tidur Nyenyak Jelang Nyoblos: Perasaan Penuh Semangat!
- Intip 7 Promo dan Diskon Akhir Tahun, Makan Enak saat Pergantian Tahun
- Dibayangi Sederet Kecelakaan, Pesawat Masih Jadi Transportasi Teraman
- Hyundai Telah ajukan lebih dari 7.500 paten
- 8 Cara Mencegah Makeup Cakey, Foundation Aman Anti 'Longsor'
- FOTO: Adu Tangkas Merpati Kolong di Jakarta