PM Tiongkok Sebut Kopi dan Sarang Burung Walet Indonesia Laris Manis di China

Perdana Menteri Tiongkok Li Qiang menyatakan kerja sama ekonomi bilateral antara Tiongkok dan Indonesia terus mengalami peningkatan signifikan dalam beberapa tahun terakhir.
Ia mengatakan, di bawah arahan strategis dari kedua kepala negara, nilai perdagangan bilateral mencapai 147,8 miliar dolar AS atua setara Rp 2.408 triliun (kurs Rp16.300) pada 2024. Angka tersebut lebih dari dua kali lipat dibandingkan 12 tahun lalu dan menegaskan posisi Tiongkok sebagai mitra dagang terbesar Indonesia.
“Produk-produk khas Indonesia seperti sarang burung walet, kopi, dan buah tropis sangat populer di China,” ujar Li Qiang, dalam acara Indonesia–China Business Receptiondi Jakarta, Sabtu (24/5/2025), yang juga dihadiri Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto.
Baca Juga: Transaksi Dagangan RI–Tiongkok Tembus Rp2.112 T, Prabowo: Mitra Terbesar Kita!
Presiden Prabowo Subianto mengungkapkan nilai perdagangan antara Indonesia dan Tiongkok telah melampaui 130 miliar dolar AS per tahun, setara dengan sekitar Rp2.112 triliun. Pernyataan tersebut disampaikan dalam acara yang sama di hadapan Perdana Menteri Tiongkok serta pelaku usaha dari kedua negara.
“Saat ini Tiongkok adalah mitra dagang kita yang terbesar. Perdagangan kita sudah melebihi 130 miliar dolar Amerika Serikat tiap tahun,” kata Presiden Prabowo.
Baca Juga: Jangan Cuma Hilirisasi! Prabowo Gelar Karpet Merah Buat Perusahan China Masuk ke Semua Sektor
Presiden juga menegaskan bahwa angka tersebut mencerminkan eratnya hubungan ekonomi kedua negara serta mengukuhkan posisi Tiongkok sebagai mitra strategis Indonesia, khususnya dalam pembangunan industri dan teknologi.
Lebih lanjut, Presiden Prabowo menyebut sejumlah proyek besar yang sudah dijalankan oleh perusahaan asal Tiongkok di Indonesia, seperti proyek kereta cepat Jakarta–Bandung, pengembangan kawasan industri, dan hilirisasi nikel. Proyek-proyek tersebut dinilai berhasil dan memberikan dampak positif bagi perekonomian nasional.
相关文章
KPK Koordinasi BPK dan BPKP Soal PT Newmont Nusa Tenggara, TGB Tersangka?
Warta Ekonomi, Jakarta - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terus melakukan penyelidikan terhadap la2025-05-25Tom Lembong Respons Quick Count: Perjalanan Masih Panjang, Jangan Terpengaruh
JAKARTA, DISWAY.ID--Co-Captian Tim Nasional (Timnas)Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN), Thomas2025-05-25Studi Ungkap, Tepat Pilih Karbohidrat Rahasia Menua dengan Bahagia
Daftar Isi Dikaitkan dengan karbohidrat2025-05-25Vaksin Herpes Zoster Ditemukan Bisa Cegah Penyakit Jantung
Jakarta, CNN Indonesia-- Vaksin herpes zoster tak cuma bisa mencegah ruam merah yang menyakitkan. Le2025-05-25FOTO: Warisan Budaya Myanmar Terancam Punah Akibat Gempa
Jakarta, CNN Indonesia-- Sejumlah warisan budaya Myanmar terancam punah usai diha2025-05-25Singgung Anggaran Pendidikan, Anies: Negara Tidak Boleh Pelit!
JAKARTA, DISWAY.ID--Capres nomor urut 1, Anies Baswedan menyarankan kepada pemerintah untuk tidak me2025-05-25
最新评论